Adapun bantuan tersebut terdiri dari 27 Dus buku materi tentang Sosialisasi 4 (empat) pilar MPR RI dan 352 dus makanan pendamping Ibu hamil dan bayi masa kadaluarsa 16 November 2018.
Bapak T. Riefki Harsya mengatakan, bantuan tersebut diberikan sebagai bentuk apresiasi Komisi X DPR RI, dimana para Babinsa Kodim 0116 yang sudah membuat terobosan melalui Motor Senyum Babinsa untuk meningkatkan minat gemar baca pada masyarakat khususnya di Wilayah Nagan Raya.
Kemudian ia menjelaskan, makanan pendamping ibu hamil dan bayi akan didistribusikan melalui Posyandu Kodim 0116/Nagan Raya serta melalui Pembinaan Kesejahteraan Keluarga (PKK) Kabupaten Nagan Raya.
Menurutnya, pembangunan perpustakaan sederhana tersebut salah satu langkah untuk mensukseskan program Safari Gerakan Nasional Gemar Membaca di Provinsi Kabupaten Nagan Raya tahun 2017 dgn Tema “Implementasi Revolusi Mental Melalui Gerakan Nasional Gemar Membaca dlm Rangka Miningkatkan Indek Kegemaran Membaca Masyarakat”.