Dalam sambutannya Pangdam menyebutkan, acara berbuka puasa bersama yang dilaksanakan saat ini sebagai wujud menjalin silaturahmi antara pejabat daerah serta sejumlah elemen masyarakat maupun kalangan Ulama yang ada di Kota Banda Aceh.
“Jadi, semuanya dapat saling bersilahturahmi. Bila selama ini sibuk bekerja, kita berkumpul bersama di sini untuk berbuka puasa bersama. Selain itu, dibulan yang baik ini dapat saling memaafkan,” katanya.
Tampak hadir acara buka puasa tersebut, Gubernur Aceh, Kapolda Aceh, Ketua DPRA, Kajati dan Sekda Aceh, serta Walikota Banda Aceh, Tengku. H. Muhibbussabri, lc., ma, para tokoh masyarakat, tokoh agama, tokoh adat, tokoh pemuda, Insan Media, segenap warga Kodam Iskandar Muda.