Banda Aceh- Peralatan Kodam Iskandar Muda mendukung pelaksanakan Asistensi Teknik pada latihan menembak senjata lintas datar yang di selenggarakan oleh Batalyon Infanteri 113/Jaya Sakti. Jum’at (16/6/17).
Kegiatan asistensi teknik tersebut dilaksanakan oleh personil dari Denpal 01 Lhoksumawe sebagai satauan pemeliharaan yang berada di wilayah Korem 011/ Lilawangsa. Kegiatan latihan menembak senjata lintas datar tersebut diikuti seluruh prajurit Batalyon Infanteri 113/Jaya Sakti.
Adapun mekanisme dalam latihan tersebut yaitu, asistensi teknik dilaksanakan mulai dari tahap penyiapan materiil yang akan digunakan di home base, sementara tahap pelaksanaan dilapangan dan tahap pengakhiran sebelum materiil digudangkan kembali.
Diketahui, bahwa Peralatan Kodam Iskandar Muda mepunyai tugas pokok yaitu melaksanakan pemeliaharaan dan perbaikan terhadap Alutsista jajaran Kodam Iskandar Muda .
Kepala Peralatan Kodam Iskandar Muda Kolonel Cpl Arif Hendro Djatmiko mengatakan, asistensi teknik dalam setiap kegiatan mutlak harus dilaksanakan pada setiap kegiatan latihan, termasuk kegiatan latihan menembak guna meminimalisir adanya kendala pada saat pelaksanaan latihan.
Kapaldam juga menekankan kepada personil yang melaksanakan asistensi teknik agar pelaksanaan kegiatan asistensi teknik dilaksanakan secara optimal sesuai dengan prosedur dan pentahapan yang telah ditetapkan serta selalu memperhatiakn faktor keamanan dalam setiap pelaksanaannya.
Kapaldam berharap, kegiatan asistensi teknik dapat mendukung pelaksanaan latihan yang diselenggarakan oleh satuan jajaran Kodam Iskandar Muda.