Prajurit Denbekang 00-44-01/Meulaboh Melaksanakan Vaksinasi

Banda Aceh – Personel  Denbekang 00-44-01/MBO melaksanakan Vaksinasi Hepatitis B yang dilakukan Kesrem 012/TU dibawah naungan Korem 012/TU. Kegiatan tersebut dilaksanakan di Makorem 012/TU, Alue Peunyaring, Aceh Barat, Rabu (12/7/2017).

Kegiatan Vaksinasi Hepatitis B yang diselenggarakan Kesrem 012/TU merupakan kegiatan rutin tahunan yang dilaksanakan selama 3 tahap. Pelaksanaan Kegiatan Vaksinasi dilaksanakan selama 1 hari setelah pelaksanaan apel pagi dan diikuti personel Militer dan PNS di Korem 012/TU khususnya personel Denbekang 00-44-01/MBO.

Tujuan vaksinasi hepatitis B bagi personel di lingkungan TNI AD adalah untuk mencegah kemungkinan terjadinya perpindahan virus dari orang yang menderita penyakit hepatitis B. Diharapkan dengan badan yang sehat kinerja Prajurit dan PNS dapat ditingkatkan serta kualitas hidup akan meningkat.

Langkah efektif dalam pencegahan hepatitis B adalah dengan melakukan vaksin. Di Indonesia sendiri, vaksin hepatitis B termasuk vaksin wajib dalam imunisasi. Proses pemberian vaksin wajib dilakukan sebanyak tiga kali, yaitu saat anak lahir, saat anak berusia 1 bulan, dan pada saat anak berusia 3-6 bulan.

Meskipun begitu, orang dewasa dari segala usia pun dianjurkan untuk menerima vaksin hepatitis B, terutama apabila mereka berisiko tinggi tertular hepatitis B.