Kutacane – Komandan Komando Distrik Militer 0108/Agara Letkol Kav Joni Hariadi, S.E. M.T.opsla terjun Langsung kelapangan bersama Dinas Pertanian, BPS, Distan dan Perkebunan Aceh. Melaksanakan Ubinan jagung di Desa Lawe Hijo Ampera Kec. Bambel Kab. Aceh Tenggara,
Dengan Hasil Ubinan Jagung Poktan Harapan Tani tersebut 7,5 kg (6 Ton)/Ha, Luas Lahan 0,5 Ha. Bibit Jagung P-33. Sabtu (29/7/2017).
Maksut dan tujuan mengetahui Produksi/hasil panen tanaman jagung yang telah dicapai oleh para petani perlu dihitung melalui kegiatan pendugaan hasil yang lebih tepat.
Untuk memperbaiki hasil dugaan, faktor populasi tanaman dan kadar air harus diperhatikan.dari luasan yang umumnya berbentuk empat persegi panjang atau bujur sangkar (untuk mempermudah perhitungan luas) yang dipilih untuk mewakili suatu hamparan pertanaman yang akan diduga produktivitasnya (hasil tanaman per hektar tanpa pematang).
Dalam kegiatan tersebut dihadiri oleh Ramli, Dandim 0108/Agara Joni hariadi S.E M.T. opsla, Kepala BPTP propinsi Ir Basri, Pasiter Dim 0108/agara, Danramil 02/Bambel, Kepala BPP Bambel, Manteri tani, Bps teriwidiantoro, Kades lw hijo ampera dan tamu undangan.