Aceh Besar- Personel Koramil 01/Seulimuem jajaran Kodim 0101/BS bersama masyarakat melakukan pemasangan spanduk yang berisikan anti ISIS dan TERORISME serta tindakan yang bersifat RADIKAL di dimasing-masing desa binaan Koramil 01/Seulimuem. Sabtu (5/8/17).
Kegiatan pemasangan spanduk yang berisikan anti ISIS dan TERORISME serta tindakan yang bersifat RADIKAL itu dipimpin langsung oleh Komandan Koramil 01/Seulimuem Mayor Inf Mukalil.
Danramil mengatakan, hal tersebut kami lakukan untuk mengajak kepada masyarakat untuk menolak faham Isis dan tetap setia kepada Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI).
Danramil menjalaskan, sebagaimana kita ketahui, bahwa faham isis merupakan faham yang sangat bertentangan di negara kita yang merupakan negara Kebhinneka Tunggal Ika an, karena di dalam faham tersebut tidak mengenal adanya perbedaan suku, adat dan ras.
Sementara itu kepada Bainsa, Danramil mengatakan agar tetap aktif untuk melakukan kegiatan komunikasi sosial dengan masyarakat binaan, serta mengajak masyarakat untuk bersama-sama menentang faham isis tersebut dari wilayah NKRI khususnya wilayah binaan Koramil 01/Seulimuem.
“ Kami TNI bersama masyakat kecamatan Seulimuem kabupaten Aceh Besar akan menindak tegas akan timbulnya kegiatan yang mengarah ke ISIS, TERORIS dan Gerakan2 yg bersikap RADIKAL,” sebut Mayor Inf Mukalil Danramil 01/Seulimuem.