indeks

Abdya Terima Tantangan Tanam Jagung 20.000 Ha, Muspida Percayakan Dandim 0110/Abdya Ketua Upsus Pajale

Blangpidie –   Aceh telah suksesi Program Nasional Swasembada Beras. Tentunya keberhasilan tersebut merupakan buah dari sinergitas yang baik antara Kementan Daerah bersama dengan TNI Polri. Hal itu seperti yang diungkapkan oleh Kepala Dinas Pertanian/Perkebunan Provinsi Aceh Hasanuddin Darjo, MM di acara tanam padi serentak Abdya. Senin (4/12/17).

Di acara tanam padi serentak tersebut, Dirjen Tanaman Pangan Kementan RI Dr. Ir. Sumarjo Gatot Irianto, MS, DAA. yang kala itu hadir langsung, tantang Abdya untuk tanam jagung 20.000 Ha. Dan Tentunya hal itu menjadi PR besar bagi Abdya.

Menindak lanjuti hal itu, Bupati Abdya Akmal Ibrahim, SH. menggelar Rakor Peningkatan Pajale TA 2017, di Aula Kantor Pemda Abdya Jln. Bukit Hijau Desa Keude Paya Kecamatan Blangpidie, Aceh Barat Daya.

Hadir dalam Rakor tersebut  Dandim 0110/Abdya Letkol Arm Iwan Aprianto, S.I.P. Wakapolres Abdya Kompol Jatmiko, SH., para Kepala Dinas dan Staf terkait, unsur Muspida dan Muspika, para Babinsa/Babinkamtibmas, serta jajaran Keuchik Sekabupaten Abdya.

Dalam Rakor tersebut Akmal Ibrahim menyampaikan, “Berdasarkan keputusan Muspida, Dandim 0110/Abdya dipercayakan dengan hormat untuk menjadi Ketua Upsus Pajale. Diharapkan kepada jajaran Dinas terkait dapat bekerja sama dengan baik, agar Program Pajale kita dapat tercapai dengan maksimal”.

Selanjutnya Ia memerintahkan kepada jajaran Muspika untuk menanami Jagung di pekarangan Kantor nya masing-masing. “Dengan hal ini Kita berharap, Abdya yang kita cintai ini bisa menjadi lumbung jagung di Provinsi Aceh”, gugah Akmal Ibrahim.

Dalam kesempatan yang sama Dandim 0110/Abdya mengatakan, bahwa dirinya merasa terhormat atas  kepercayaan Muspida terhadapnya untuk menjadi Ketua Upsus Pajale. Dandim mengatakan, Kendati Ia sebagai warga baru di Abdya, Ia bersama jajarannya akan siap membantu Program Pemerintahan Daerah yang telah diamanatkannya.

“Karena esensi kami sebagai Prajurit, siap menjalankan tugas dan perintah”, tegas Dandim.

Senada dengan itu, mewakili dari Kapolres Abdya, Kompol Jatmimo, SH. mengimbuhkan bahwa pihaknya akan membantu dan mendukung Program Pajale di wilayah Aceh Barat Daya.

 

Exit mobile version