Prajurit Korem 011/Lilawangsa Awali Tahun Baru dengan Semangat Baru

Lhokseumawe | Awal tahun baru 2018 dengan semangat baru personel TNI dan PNS Korem 011/Lilawangsa begitu antusias melakukan aktivitas,  dimulai dari Apel pagi gabungan hingga kegiatan  pembinan fisik dengan rute mengelilingi Kota Lhokseumawe, Selasa (1/1/2018), olahraga yang menjadi kebutuhan setiap prajurit.

Dalam siaran persnya Komandan Korem (Danrem) 011/Lilawangsa Kolonel Inf Agus Firman Yusmono, S.I.P, M.Si yang disampaikan melalui Kepala Staf Korem (Kasrem) 011/Lilawangsa Letkol Inf Shofanudin mengatakan, pergantian tahun bukanlah hal baru yang pertama terjadi, namun mengawali tahun baru di tahun 2018 tentunya juga harus dengan semangat baru dan antusias yang tinggi.

Sebagai abdi negara dan abdi masyarakat, TNI mempunyai kewajiban khusus, yaitu tugas pokok yang selalu siap jika diperlukan dan mendapat perintah dari Komando Atas, dalam menjaga kedaulatan negara dan mempertahankan keutuhan Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI) beserta rakyatnya.

Dari itu,  kesiapan tersebut sudah pastinya diawali mulai kesiapan mental dan fisik yang harus terus dijaga dan dibina, seperti hari ini seluruh prajurit Makorem dan Satuan Dinas melakukan olahraga lari mengelilingi seputaran Kota Lhokseumawe dengan tujuan agar tubuh tetap sehat. “Jadi apabila kondisi kita sehat mudah-mudahan  kapan saja dan dimana saja para prajurit itu selalu siap melaksanakan tugas”, pungkas Kasrem.

Hari pertama di tahun baru 2018, kegiatan diawali dengan apel pagi gabungan dan dilanjutkan kegiatan olahraga bersama yang diikuti antara lain, para Kasi dan Pasi Korem 011/LW, para Komandan/Kepala Satuan Dinas Jawatan jajaran Korem 011/LW, seluruh prajurit TNI dan PNS Makorem 011/LW dan jajaran di Lhokseumawe.