Jajaran Babinsa Kodim Pidie Dampingi Petani Panen Padi

Pidie –  Jajaran Babinsa Kodim 0102/Pidie tidak henti – hentinya melaksanakan pendampingan kepada petani, baik dari mulai membantu petani menyiapkan lahan, membantu tanan padi, mengawasi pendistribusian , perawatan tanaman sampai dengan membantu memanen padi di wilayah binaan masing – masing.

Hal tersebut dilaksanakan sesuai dengan intruksi Komando Atas dalam rangka mewujudkan dan mensukseskan Program Swasembada Pangan. Saat ini sendiri Babinsa jajaran Kodim Pidie Sudah melaksanakan Pendampingan Panen Padi mengingat dibeberapa wilayah di Kabupaten Pidie dan Pidie Jaya sudah memasuki musim panen padi masa tanam Oktober – Maret. Rabu (24/01/2018).

Seperti yang dilaksanakan Kopda Ahmadi Babinsa Koramil 07/Simpang Tiga yang melaksanakan pendampingan panen padi milik warga desa Raya Paya Kec. Simpang Tiga dari total Luas lahan tanam padi 35 Ha setelah dipanen mendapatkan 168 Ton atau rata- rata 4,8 Ton/Ha.

Hal sama juga dilakukan Babinsa Koramil 08/Kembang Tanjong yang melaksanakan Pendampingan Panen Padi warga desa Bintayan Kec. Kembang Tanjong dari 27 Ha Luas lahan yang ditanami dari 10 Ha Luas Lahan yang dipanen didapatkan hasil 78 Ton atau rata – rata 7,8 Ton/ Ha.

Sedangkan untuk wilayah binaan Koramil 06/ Peukan Baro Serda Marwan juga melaksanakan Pendampingan Panen padi Warga desa Dayah Beubu, dari luas lahan yang ditanam 39 Ha yang sudah bisa dipanen baru 12 Ha didapatkan hasil panen 58,8 Ton atau rata – rata 4,9 Ton/ Ha.

Terkait adanya beberapa wilayah yang hasil panennya dibawah Standar, Dandim Pidie Letkol Arh Donny Indiawan SIP melalui Pasiter Kapten Inf Irwan Intruksikan Babinsa tetap mendampingi petani agar tidak putus asa dan tetap semangat untuk segera mempersiapkan mengolah tanah dan menanaminya kembali guna mengejar target hasil produksi panen padi serta meningkatnya kesejahteraan para petani.