Koramil 24/Mutiara Timur dan Polsek Bersama Mahasiswa UIN laksanakan Jum’at Bersih

Pidie – Wujudkan kemanunggalan TNI dan Rakyat serta melestarikan budaya gotong royong, Anggota Koramil 24/Mutiara Timur Kodim 0102/Pidie bersama Anggota Polsek Mutiara Timur, Mahasiswa UIN dan warga masyarakat desa Mon ara melaksanakan Gotong royong pembersihan Lingkungan di desa Monara Kecamatan Mutiara Timur. Jum’at, 02/03/2018

Komandan Koramil 24/Mutiara Timur Kapten Inf Rusli yang turut serta dalam kegiatan tersebut mengatakan bahwa kegiatan gotong royong ini sebagai implementasi dari Binter Koramil 24/Mutiara Timur serta dalam rangka penguatan paradigma penguatan kemanunggalan TNI dengan rakyat.

Lebih lanjut Danramil menyampaikan bahwa sasaran kegiatan gotong royong selain melaksanakan pembersihan meunasah juga dilaksanakan pembersihan dayah (TPA).