Serka Abdurrahman: Sebelum Penghujung TMMD ke-101, Sasaran Fisik Gorong-Gorong Akan Cepat Terselesaikan

Abdya- Satu persatu material batu dimuat ke dalam gerobak sorong untuk dilangsir ke lokasi pembuatan gorong-gorong, di Desa Adan Kecamatan Tangan-tangan. Senin (9/4/18).

Kegiatan tersebut dilakukan oleh Satgas TMMD ke-101 Kodim 0110/Abdya pada lanjutan pengerjaan sasaran fisik.

Dari amatan di lokasi, dengan tanpa lelah Satgas TMMD bahu membahu  bekerja sesuai dengan yang telah diatur oleh koordinator. Dalam hal ini Serka Abdurrahman yang bertanggung jawab di titik sasaran tersebut mengatakan, hari libur tidak menjadi hambatan untuk bekerja. Baginya sisa waktu 26 hari ke depan tidak ada kata libur. Ia menargetkan, jauh sebelum hari penutupan sasaran fisik TMMD yang diembankan kepadanya sudah terselesaikan.

“Kita bukan berarti sombong, namun Optimis, target sasaran fisik gorong-gorong sebanyak 15 unit akan terselesaikan sebelum penghujung TMMD”, ujar Serka Abdurrahman.

Lebih lanjut Serka Abdurrahman mengimbuhkan, ia bersama anggotanya akan siap melaksanakan tambahan pengerjaan sasaran fisik lainnya bilamana target sasaran yang ditugaskan kepadanya terselesaikan dengan cepat.

“Sebagai Prajurit saya siap kapan saja ditugaskan, selama tugas itu tidak mengusik waktu istirahat saya untuk Ibadah kepada Tuhan YME”, tandas Serka Abdurrahman.