Babinsa Posramil Indra Jaya Bantu Petani Garap Sawah

Indra Jaya – Memberikan pendampingan kepada petani sampai turun kesawah bukan sesuatu yang asing bagi Babinsa demi meningkatkan kesejahteraan warga binaannya seperti yang kerap dilakukan oleh Sertu Ishak. Babinsa Posramil Indra Jaya ini kembali memberikan pendampingan kepada warga binaannya saudara Zakaria membuat pematang sawah, Sabtu ( 26/5/18).

Saudara Zakaria merupakan anggota kelompok tani Blang Gle’au Desa Kuala Kecamatan Indra Jaya. Rencanaya pada pertengahan bulan Juni 2018 nanti akan mulai menanam padi disawahnya oleh karena itu saat ini pembuatan pematang sawah sudah mulai dikerjakan.

Cuaca terik dan dalam keadaan berpuasa menjadi tantangan saudara Zakaria. Berlahan cangkul diayuhkannya mebelah tanah sedikit demi sedikit. Air yang menggenangi tanah tekadang membasahi sampai ke baju.

Sesuatu yang membuat penyemangat saudara Zakaria adalah keberadaan Sertu Ishak Idris yang ikut bersamanya membuat pematang sawah. Meski dengan menggunakan tangan kosong Sertu Ishak mengangkat lumpur untuk membuat bedengan sawah.

” Sebagai Babinsa sudah kewajiban saya membantu warga binaan, mudah – mudahan dengan bantuan ini dapat meringankan beban pak Zakaria ” kata Sertu Ishak.

Sertu Ishak juga menambahkan keberadaan Babinsa turun ke sawah agar warga termotivasi dalam bekerja sehingga kesejahteraan meningkat.

” Keberadaan kita ini diharapkan menjadi motivasi bagi petani dalam bekerja. Dengan seperti itu kesejahteraan akan meningkat ” tutup Sertu Ishak.