indeks

Pangdam IM Terima Korp Raport Prajurit Selesai Satgas Indobatt Konga XXIII-G/UNIFIL

Banda Aceh-Panglima Kodam Iskandar Muda Mayjen TNI Teguh Arief Indratmoko menerima Laporan Korp Raport Prajurit Kodan IM usai melaksanakan Satuan Tugas (Satgas) Indobatt (Indonesian Battalyon) Kongo XXIII-G/UNIFIL Tahun 2018 di ruang VIP Pangdam IM, Makodam IM. Senin (31/12/18).

Perlu diketahui prajurit Kodam IM selesai Satgas Indobatt Konga XXIII-G/UNIFIL terdiri dari 17 Prajurit dan 2 Kowad yang berasal dari berbagai satuan jajaran Kodam Iskandar Muda.

Salah satu personel Satgas yang merupakan prajurit Kodam IM bernama Pratu Epong Sinaga dari satuan Yonif 112/Dharma Jaya mengharumkan nama TNI di kejuaraan Lari Marathon yang digelar oleh ISF (International Security Force) di Beirut-Lebanon.

Dalam sambutanya Pangdam IM mengucapkan selamat datang kembali di Kodam Iskandar Muda kepada prajurit Kodam IM yang selesai menjalankan Tugas Luar Negeri dengan selamat kembali ke Tanah Air.

Lanjut Pangdam, Prajurit harus dapat mengambil sisi positif dari penugasan yang kalian bawa di tempat tugas baik itu disiplin bekerja, disiplin waktu, bahkan prestasi yang telah diperoleh untuk diterapkan di satuan.

“Segara mindset ulang pikiran dan kebiasaan prajurit sekalian dan laksanakan tugas kembali dengan disiplin dan tanggung jawab di satuan masing masing”. Pungkas Mayjen TNI Teguh Arief Indratmoko.

Turut Hadir dalam acara tersebut Kasdam IM, Irdam IM, Kapoksahli Pangdam IM, dan para Asisten Kodam Iskandar Muda.

Exit mobile version