indeks

Babinsa Koramil 05/Thu, Babinkamtibmas Bantu Masyarakat buat Drainase

Aceh Tamiang – Babinsa Koramil 05/Tamiang Hulu Kodim 0117/Aceh Tamiang Kopda Erikson bersama Babinkamtibmas membantu masyarakat membuat Drainase (saluran air) sepanjang 100 meter.

Pembuatan Drainase tersebut berasal dari dana Otsus di Desa Wonosari Kec.Tamiang Hulu Kab. Aceh Tamiang.

“Saluran yang akan dibangun sepanjang 100 Meter itu dikerjakan secara gotong-royong bersama warga Desa Wonosari untuk mengantisipasi datangnya musim penghujan,” kata Kopda Erikson, Jumat (04/01/2019).

Menurut Kopda Erikson, saluran drainase untuk mengantisipasi datangnya musim hujan, sehingga tidak terjadi banjir serta mampu mengurangi genangan air yang menyebabkan banyak nyamuk.

“Pembuatan Drainase ialah program pemerintah dalam memperbaiki infrastruktur yang telah direncanakan”, ujarnya.

Exit mobile version