Cegah Serangan Hama Burung, Babinsa Bantu Petani Pasang Jaring

Aceh Jaya – Babinsa Koramil 03/Lageun kodim 0114/Aceh Jaya Serda Febri membantu petani Bapak Anto memasang jaring di lahan sawahnya di Desa Lhok Geulumpang Kecamatan Setia Bakti, Aceh Jaya, Sabtu ( 5/1/2019 ).

Jaring tersebut dipasang tepat di atas tanaman padi untuk mencegah serangan hama burung.

“ Pemasangan jaring seperti ini sudah hal biasa dilakukan oleh para petani disini, cara ini dianggap paling efektif “ kata Serda Febri yang ikut membantu pemasangan jaring.

Serda Febri menambahkan pemasangan jaring ini dilakukan ketika padi sudah mulai berbenih sampai dengan masa panen tiba.

“ Dimulai saat padi sudah mulai berbenih sampai tiba musim panen “ tambahanya lagi.

Sementara itu Bapak Anto mengungkapkan bahwa untuk mencegah serangan hama burung tidak  hanya dengan menggunakan jaring saja, tetapi berbagai upaya akan dilakukan seperti mendirikan orang – orangan dan meneriaki burung yang hinggap.

“ Selain memasang jaring seperti ini, kita juga menggunakan cara lain seperti memasang orang – orangan, suara ribut dan lainnya “ kata anggota Poktan Lembah Kuwali tersebut.