indeks

Babinsa Koramil 02 Simteng Bantu Warga Bangun Rumah

Simeulue – Tingkatkan kerja sama dan solidaritas yang tinggi, Babinsa Koramil 02/Simteng Kodim 0115/Simeulue membantu warga binaannya dalam membangun rumah, Desa Lauke, Kecamatan Simeulue Tengah Kabupaten Simeulue. Selasa  (30/04/19).

Membantu meringankan beban masyarakat adalah tanggung jawabnya dan bentuk upaya bersama sehingga terjalin saling membantu serta bergotong royong, untuk menjaga kekompakan dan keharmonisan antara Babinsa dan warga binaannya.

Tak hanya fokus dan setia dalam dinas kemiliteran sesuai Sapta Marga dan Sumpah Prajurit, seorang Babinsa juga harus selalu sigap dan tanggap atas kesulitan dan kebutuhan masyarakat untuk meningkatkan kebersamaan dan kemanunggalan antara TNI-Rakyat.

Babinsa Koramil 02/Simteng Kopda Johan mengatakan, sebagai TNI memang harus bisa menjaga hubungan harmonis dengan masyarakat.

Kehadiran dan kebersamaan antara Babinsa bersama masyarakat di wilayah ini sangat diharapkan oleh pimpinan sehingga kehadiran kami sebagai Babinsa di tengah – tengah masyarakat dapat memberikan rasa tentram dan nyaman serta bisa mengatasi kesulitan rakyat di wilayah.

Exit mobile version