Babinsa Koramil 05/Lawe Alas Berikan Edukasi Prokes Pada SD Muara Baru

Kutacane – Untuk mencegah semakin meluasnya penyebaran Covid-19 di masa new normal, para Babinsa Koramil 05/Lawe Alas jajaran Kodim 0108/Agara berikan edukasi cara mencegah penularan Covid-19, kepada siswa Sekolah Dasar Negeri Muara Baru dengan didampingi Guru Pendamping Jaharudin S.Pd di Desa Paye Munje Kecamatan Lawe Alas Kabupaten Aceh Tenggara, Senin (29/03/21).

Dijelaskan oleh Danramil 05/Alas Lettu Inf Abdul Rahman Ambun dilain tempat mengatakan, ia memerintahkan para Babinsa di wilayahnya untuk menghimbau dan mengajak para siswa/i untuk tetap disiplin menerapkan Protokol Kesehatan (Prokes) seperti menggunakan masker, mencuci tangan dengan sabun dan menjaga jarak, terutama dalam beraktivitas di lingkungan sekolah”, imbuhnya.

lebih lanjut,“Para Babinsa turun langsung ke sekolah-sekolah untuk memberikan edukasi kepada para siswa pentingnya menjaga kesehatan dan berpola hidup sehat dan menerapkan protokol dalam setiap aktivitas di sekolah, “ jelasnya.

“Harapan saya, kepada pihak sekolah untuk terus waspada dan meningkatkan pengawasan kepada para murid di SDN Muara Baru Kecamatan Lawe Alas, dalam penerapan protokol kesehatan di sekolah pihak sekolah diharapkan menyediakan fasilitas cuci tangan, sabun dan hand sanitizer.

Melalui himbauan langsung ke sekolah, diharapkan dapat merangkul adik-adik kita agar tertib dan disiplin mematuhi protokol kesehatan untuk mencegah dan memutus penyebaran Covid-19 di lingkungan sekolah,” tandasnya.

Guru pendamping Jaharudin S.Pd, mengapresiasi atas edukasi yang dilakukan oleh TNI khususnya jajaran Kodim 0108/Agara, yang peduli pada anak anak didik kami.

Saya mewakili dari pihak sekolah, mengucapkan terima kasih atas perhatian dan kepedulian Babinsa, yang telah memberikan sosialisasi tentang Covid-19 ini, agar kita semua disiplin mematuhi protokol kesehatan, demi keselamatan bersama dalam memutus mata rantai penyebaran Covid-19,” ujarnya.