Ketum Puskop Kartika Iskandar Muda Membuka Penataran Manajemen, Akuntansi Dasar dan Motivasi Bisnis Koperasi Puskop Kartika Tahun 2023.

 

Banda Aceh – Dalam rangka memajukan Koperasi Puskop Kartika Iskandar Muda tahun 2023, Ketua Umum Puskop Kartika Kolonel Inf Agustinus Sinaga,S.E. membuka acara penataran Manajemen, Akuntansi Dasar, dan Motivasi Bisnis Koperasi Puskop Kartika di Gedung Lembaga Administrasi, Banda Aceh pada Selasa (31/10/2023) pagi.

Dalam pidatonya, Ketum Puskop Kartika Kolonel Inf Agustinus Sinaga,S.E. menyatakan rasa syukur kepada Tuhan Yang Maha Esa atas kesehatan dan keselamatan yang diberikan kepada seluruh peserta. Penataran ini diadakan dengan tujuan untuk meningkatkan kemampuan dan pengetahuan anggota Puskop Kartika Iskandar Muda mengenai manajemen, akuntansi, dan motivasi bisnis koperasi.

Ketum juga mengucapkan terima kasih kepada seluruh anggota Puskop Kartika Iskandar Muda yang telah hadir dalam acara ini. Penataran ini dilaksanakan selama 3 hari sesuai dengan tugas Puskop Kartika Iskandar Muda dalam membina anggota, seperti yang tertuang dalam Renja Puskop Kartika Iskandar Muda tahun 2023 dan AD/ART Puskop Kartika Iskandar Muda pasal 6 ayat (1) b. tentang Pembinaan Kemampuan Sumber Daya Manusia.

Dalam sambutannya, Ketum juga menekankan pentingnya kreativitas dan inovasi dalam mengelola koperasi. Hal ini bertujuan untuk memenuhi tuntutan tugas dalam rangka meningkatkan kesejahteraan prajurit, PNS, dan keluarga TNI-AD. Para peserta penataran juga diharapkan agar betul-betul memahami setiap materi yang diberikan dan bertanya kepada penatar apabila ada hal yang tidak dimengerti.

Kolonel Inf Agustinus Sinaga, S.E. juga mengingatkan kepada peserta untuk melaksanakan administrasi dan pembukuan perkoperasian secara baik dan benar. Dengan demikian, setelah penataran ini selesai, para peserta diharapkan dapat menerapkan pengetahuan dan keterampilan yang didapatkan secara optimal.

Diharapkan melalui penataran ini, kemampuan dan pengetahuan anggota Puskop Kartika Iskandar Muda dalam mengelola koperasi dapat semakin meningkat. Hal ini akan membawa dampak positif dalam pembangunan koperasi dan peningkatan kesejahteraan anggota.

Acara ini dihadiri oleh Pabandya Watpers Mayor Inf Kiki, Dosen Pakar dan Motivator Koperasi Dr. Mahadi Bahtera, S.E. M.SI., serta beberapa staf dan pengurus pusat Puskop Kartika Iskandar Muda. Selain itu, para peserta penataran dari berbagai unit koperasi juga ikut hadir dalam acara ini.