TNI Hadir di Tengah Petani: Babinsa Koramil 12/Sry Turut Serta dalam Pemanenan Padi
Aceh Timur – Dalam upaya mendukung ketahanan pangan dan meningkatkan kesejahteraan petani, Babinsa Koramil 12/Sry Kodim 0104/Aceh Timur, Serma Faisal turut serta dalam pendampingan pertanian dengan membantu proses pemanenan padi, di Desa Sungai Simpang, Kecamatan Sungai Raya, Kabupaten Aceh Timur. Sabtu (15/02/25). pagi.
Kegiatan panen yang berlangsung di lahan seluas 6 rantee milik anggota Kelompok Tani Bangun Karya ini menggunakan mesin pemanen padi Combine Harvester. Selain mengawasi dan memberikan pendampingan, Serma Faisal juga turun langsung membantu mengangkat hasil panen ke pinggir jalan guna mempermudah proses pengangkutan oleh petani.
Bapak Saiful Amri, salah satu petani yang ikut dalam panen tersebut, mengungkapkan rasa terima kasihnya kepada Babinsa atas dukungan dan bantuan yang diberikan. Menurutnya, kehadiran Babinsa tidak hanya memberikan semangat bagi petani, tetapi juga membantu mempercepat proses panen sehingga hasil pertanian dapat segera diolah dan dipasarkan.
“Kami sangat berterima kasih kepada Babinsa yang selalu hadir di tengah-tengah kami, membantu serta memberikan pendampingan dalam kegiatan pertanian. Dengan adanya mesin Combine Harvester, panen menjadi lebih cepat dan efisien,” ujar Saiful Amri.
Sementara itu, Serma Faisal menegaskan bahwa peran Babinsa dalam pendampingan pertanian merupakan bagian dari tugasnya dalam mendukung program swasembada pangan yang dicanangkan pemerintah. Ia berharap dengan adanya kerja sama yang baik antara petani dan TNI, hasil pertanian di wilayah tersebut semakin meningkat dan memberikan kesejahteraan bagi masyarakat.
“Kami selalu siap mendampingi dan membantu para petani agar hasil panen mereka semakin baik. Dengan adanya alat modern seperti Combine Harvester, diharapkan produktivitas pertanian semakin meningkat dan memberikan manfaat yang lebih besar bagi masyarakat,” ujar Serma Faisal.
Dengan adanya pendampingan dari Babinsa, diharapkan para petani di Desa Sungai Simpang semakin termotivasi dalam meningkatkan hasil pertanian mereka. Selain itu, kehadiran Babinsa di tengah masyarakat juga mempererat hubungan antara TNI dan warga dalam upaya menciptakan ketahanan pangan yang lebih baik di wilayah Aceh Timur.