Babinsa Koramil 0108-07/ Semadam Bersama Warga Masyarakat Penghijauan Penanaman Pohon Mahoni Di Bantaran Sungai

 

Kutacane Babinsa Koramil 0108-07/Semadam Sertu Jaharuddin jajaran Kodim 0108/Agara melaksanakan penghijauan penanaman pohon mahoni disepanjang bantaran sungai di desa kampung baru di kec,semadam Kab, Aceh Tenggara, Rabu (26/03/2025).

Sertu Jaharuddin Menyampaikan, Sudah menjadi kewajiban bagi setiap Babinsa untuk selalu dekat dan bergaul dengan rakyat, tanpa memandang ras, suku, agama, status maupun profesi dengan tujuan untuk mempermudah dalam melaksanakan tugas teritorial di wilayah binaannya.

Seperti yang dilaksanakan pada hari ini Babinsa beserta warga masyarakat melaksanakan gotong royong dengan cara menanam pohon mahoni di sepanjang bantaran sungai kali alas di desa binaan, kami langsung terjun ke lokasi melihat masyarakat melaksanakan penanaman pohon mahoni tersebut.

Ini merupakan tugas dan tanggung jawab Babinsa dalam rangka menjaga tali silaturahmi, sehingga Babinsa nantinya mendapatkan informasi, terbaru terkait perkembangan desa juga saling mengenal dan saling berbagi bersama masyarakat binaannya khususnya para pemuda yang merawat pohon ini nantinya.

Apabila ada suatu masalah atau kendala di wilayah dapat lebih mudah untuk mengadakan komunikasi dan koordinasi, dengan demikian segala sesuatunya akan lebih cepat diatasi atau ditangani, penanaman pohon mahoni ini, dalam rangka pelaksanaan program pembinaan lingkungan hidup untuk Melestarikan Bumi Indonesia Demi Masa Depan Generasi Bangsa”.

Penanaman pohon jati yang dilaksanakan sebagai penyerap polutan, pencegah erupsi air sungai penelitian, pendidikan, penyimpan karbon, wisata alam dan tempat pemijahan breeding ground.
setelah dilakukan penanaman ini, agar dapat tetap bersama menjaga keutuhan dan kelestarian tanaman tersebut baik seluruh komponen masyarakat mapun aparat terkait,” tegasnya.

Bapak Husna salah satu warga menyampaikan ucapan terima kasih kepada bapak Babinsa yang telah menjadi penggerak terlaksananya kegiatan penghijauan di desa kami ini semoga kedepannya kegiatan seperti ini terus berlanjut sehingga desa ini aman dari banjir ,ujarnya.