Kutacane — Kodim 0108/Agara memberikan pembinaan baik fisik ataupun materi kepada 56 pemuda yang hadir hari ini dibina untuk mengikuti Tahapan Seleksi Calon Bintara PK dan Calon Tamtama PK tahun 2025.di Makodim 0108/Agara Jl Cut Nyak Dhien Kutacane Kec. babussalam Kab, Aceh Tenggara, Rabu (16/04/2025).
Dandim 0108/Agara Letkol Czi Arya Murdyantoro.S.T. yang di dampingi oleh pasi personil Kapten Inf Raswan menyampaikan, Pembinaan fisik yang akan diberikan seperti lari jogging (ketahanan), lari sprint, latihan pull up, push up, sit up, lunges, shuttle run dan juga latihan renang yang dilakukan di lapangan pemuda dan kolam renang tirta Agara.
Kegiatan pembinaan yang dilakukan setiap hari, mulai dari pagi dan sore hari ini, merupakan sebuah upaya khusus yang diberikan oleh Kodim 0108/Agara kepada para pemuda Agara agar mereka lebih matang dan siap dalam mengikuti tahapan seleksi khususnya seleksi kesegaran jasmani, serta dapat bersaing dengan pemuda-pemudi dari daerah lainnya, sehingga mereka dapat lolos dan lulus mengikuti seluruh tahapan dan rangkaian seleksi menjadi Calon Prajurit TNI-AD, terangnya.
Inti dari kegiatan ini, Dandim memberikan pembinaan ketangkasan jasmani guna mendukung mereka dalam mengejar cita- cita dan impiannya untuk menjadi Prajurit TNI-AD. ‘’Nantinya setelah mereka lulus seleksi, mereka dapat mengikuti pendidikan dengan baik hingga pelantikan dan akan membanggakan orang tua dan sanak saudara mereka masing-masing, lewat pembinaan fisik ini juga, sangat baik untuk menjaga kebugaran tubuh dan meningkatkan stamina dan imunitas tubuh mereka dalam beraktivitas dan tetap sehat serta bugar dalam beraktivitas,pungkasnya.