ACEH TAMIANG,MEDIA CENTER DIM 0117/ATAM- Setelah banjir yang melanda di beberapa desa dalam Kecamatan Trumon Raya beberapa waktu yang lalu, Anggota Koramil 09/Banda Mulia bersama Marinir dan Dewan Guru Sekolah Dasar MIN 5 Telaga Meku melaksanakan Pembersih SD MIN 5 Telaga Meku, Kecamatan Banda Mulia, Kabupaten Aceh Tamiang, Langkah ini diambil untuk memulihkan kondisi sekolah yang terdampak banjir bandang agar segera bisa digunakan kembali untuk aktivitas belajar. Minggu (04/01/2026)
Kegiatan gotong royong ini melibatkan kerja sama solid antara personel TNI dengan Kepala Sekolah serta seluruh staf dewan guru SD MIN 5 Telaga Meku Fokus utama mereka adalah menuntaskan sisa lumpur di dalam area sekolah agar lingkungan kembali bersih.
Sasaran pembersihan mencakup seluruh kantor dewan guru dan lokal kelas yang sebelumnya terendam. Selain membersihkan lantai, para TNI dan dewan guru juga membantu merapikan inventaris sekolah akibat terjangan banjir.
“Kehadiran kami adalah untuk memastikan fasilitas pendidikan ini kembali siap digunakan secepat mungkin. Kami tidak ingin pendidikan anak-anak terhambat karena kondisi kelas yang kotor pasca banjir dan Alhamdulillah pembersihan hari ini suda mencapai 80%,” ujar salah satu Babinsa di lokasi kegiatan.
Kepala Sekolah MIN 5 Telaga Meku menyambut baik inisiatif ini dan menyampaikan rasa terima kasih atas bantuan tenaga yang diberikan oleh pihak TNI khususnya Anggota Koramil 09/Banda Mulia dan Marinir “Dukungan para TNI sangat membantu kami meringankan beban pemulihan sekolah sehingga guru-guru bisa fokus kembali pada persiapan mengajar,” ujarnya.
[PENULIS:Pendim0117atam]
