Peringati HJK 2017, Pejabat Kodam IM Ziarah

Banda Aceh – Memperingati Hari Juang Kartika (HJK)2017, pejabat Kodam Iskandar Muda (IM), Kamis pagi (14/12/17), berziarah ke Taman Makam Pahlawan, Kampung Ateuk, Kecamatan Baiturrahman, Banda Aceh.

Ziarah diawali dengan menghenigkan cipta yang diiringi musik dari Ajendam Iskandar Muda, selanjutnya peletakan karangan bunga secara simbolis di Tugu Taman Makam Pahlawan oleh inspektur upacara Panglima Kodam Iskandar Muda (Pangdam IM), Mayor Jenderal TNI Moch Fachrudin S.sos.

Ziarah itu dilaksanakan untuk menghormati dan mengenang jasa-jasa pahlawan yang telah gugur dalam perjuangan merebut, membela, dan mempertahankan kemerdekaan Indonesia.Dimana, Hari Juang Kartika merupakan sebuah peristiwa heroik bagi TNI AD, pada tanggal 15 Desember 1945 di Kota Ambarawa (Jawa Tengah)Tentara Keamanan Rakyat (TKR) bersama rakyat melakukan perlawanan sengit melawan Belanda yang ingin kembali menjajah Indonesia.

Hari Juang Kartikan tahun 2017 ini mengusung tema “Manunggal dengan Rakyat TNI AD Kuat”

Pangdam mengungkapkan, dalam momen seperti ini sudah selayaknya pahlawan mendapatkan penghormatan dari generasi penerusnya. Hal ini sudah merupakan komitmen TNI AD dalam melanjutkan perjuangan pahlawan yang rela mengorbankan jiwa dan raganya untuk kemerdekaan Indonesia.

Hadir pada kesempatan itu Danrindam Iskandar Muda, para Pa Ahli, Asisten, Lo AL dan AU, para Kabalak, Danlanal, Danlanud, Ketua Persit Kartika Chandra Kirana PD IM dan pengurus, serta diikuti puluhan prajurit TNI AD.