Babinsa Koramil 04/Lhg Himbau Masyarakat Laporkan Setiap Kejadian di Wilayah

Aceh Besarย โ€“ Babinsa Koramil 04/Lhoong Serda Sucipto Haryono S. Angkat menghimbau kepada masyarakat binaan agar tidak ragu melaporkan setiap kejadian di wilayah kepada Babinsa.

Himbauan tersebut disampaikan Babinsa disela-sela kegiatan silaturahmi yang dilakukan disalah satu balai Desaย Lam Kota Blang Mee Kecamatan Lhoong Kabupaten Aceh Besar, Jumโ€™at (13/09/19).

Ia juga mengatakan, bahwa sebagai ujung tombak satuan kewilayahan dalam pelaksanaan Pembinaan Teritorial (Binter) memberikan solusi dan menjadi inovator sudah menjadi tugas seorang Babinsa.

โ€œPada prinsipnya deteksi dini penting bagi Babinsa supaya dia bisa tahu jika muncul permasalahan di tengah-tengah masyarakat,โ€ ujarnya.

Dirinya menambahkan, Babinsa harus selalu ada ditengah tengah masyarakat, bilamana dibutuhkan maupun tidak. Hal ini menunjukan kedekatanya dengan masyarakat dalam menjaga wilayah teritorialnya tetap aman dan kondusif.

โ€œSetiap hari Babinsa temui masyarakat binaan, untuk mengetahui apa yang kiranya bisa dibantu dan dilakukan guna menjaga wilayah tetap aman dan kondusif,โ€ pungkasnya.