Cegah Penyebaran Covid – 19, Babinsa Koramil Teunom Dampingi Pemeriksaan Kesehatan Warga yang Baru Tiba

Aceh Jaya – Babinsa Koramil 06/Teunom Kodim 0114/Aceh Jaya Kopda Iswahyudi mendampingi tim kesehatan dari Puskesmas Kecamatan Teunom memeriksa warga yang baru saja kembali dari luar daerah di Desa Cot Trap Kecamatan Teunom, Kabupaten Aceh Jaya, Senin (27/4/2020).

Pemeriksaan ini bertujuan untuk mencegah penyebaran Covid – 19 di daerah tersebut dan ini sudah menjadi protokol kesehatan yang dikeluarkan oleh pemerintah.

Kopda Iswahyudi menjelaskan bahwa warga yang baru tiba sebanyak dua orang dan mereka sama – sama pulang dari daerah Jakarta Barat.

“ Sebanyak dua orang warga yang baru datang dari Jakarta Barat kita lakukan pemeriksaan kesehatannya sebagai prosedur mencegah penularan Covid – 19 dan dari hasil pemeriksaan sementara dinyatakan sehat,” kata Kopda Siwahyudi.

Selain itu Kopda Iswahyudi menambahkan bahwa dua warga yang baru tiba tersebut akan dilakukan isolasi mandiri selama 14 hari.

“ Mereka telah dihimbau untuk melakukan isolasi mandiri selama 14 hari ke depan. Aparatur Desa akan membantu memantaunya,” tutup Kopda Iswahyudi.