Kodam IM Buka Pembekalan Tertib Administrasi Intel/Pam TA. 2017

BANDA ACEH- Panglima Kodam Iskandar Muda Mayjen TNI Tatang Sulaiman diwakili Asisten Intelijen  (Asintel) Kasdam IM  Kolonel Inf Hendryadi, membuka Pembekalan Tertib Administrasi dan Pertanggungjawaban Keuangan (Wabku) Bidang Intel/Pam tersebar Kodam Iskandar Muda di Aula Balai Teuku Umar(BTU) Kodam IM. Jumat (24/03).

Kegiatan pembekalan tertib administrasi dan Wabku Intel/Pam itu diikuti oleh 80 peserta yang terdiri dari masing-masing  Staf/Sat Intel/Pam Satuan jajaran Kodam Iskandar muda.

Pangdam IM dalam sambutan tertulis yang dibacakan Asisten Intelijen menyampaikan, bahwa Pembekalan Tertib Administrasi Wabku Intel/Pam diselenggarakan untuk memberi pemahaman dan keterampilan bagi para peserta tentang tata cara menyusun pembuatan administrasi dan Wabku bidang intel/pam secara benar, valid, akun tabel efektif dan efisien.

Dikatakan Asintel, hal ini untuk meminimalisir terjadinya kelemahan dan penyimpangan baik dibidang kinerja maupun dibidang perbendaharaan yang menghambat tercapainya pelaksanaan tugas bidang Intel/Pam dalam rangka mendukung tugas pokok Kodam Iskandar Muda.

Berkaitan hal tersebut, lanjutnya, maka Kodam IM sejalan dengan kebijakan komando atas agar setiap satuan harus mampu menyelenggarakan tertib administrasi dan bertanggung jawab keuangan, untuk itu, Kodam Iskandar muda dituntut untuk dapat melakukan berbagai pembenahan BIROKRASI ke dalam terhadap proses pembuatan, mekanisme penyaluran dan tata cara laporan yang sesuai norma dan aturan.

Asintel berharap, kepada para peserta agar mengikuti pembekalan ini dengan sebaik-baik, guna menghasilkan pembuatan administrasi dan pertanggung jawaban keuangan lebih baik dalam menjalankan tugas pokok TNI-AD.