Kepedulian Babinsa Koramil-11/Wps dalam Membantu Petani

Redelong – Babinsa Koramil-11/Wps Serka Ahmad Darus Simbolon membantu Petani Hamza yang tergabung dengan Pok Tani ( Poktan ) Sara Pakat melaksanakan pembersihan Gulma pada Padi seluas 2 Ha, jenis lokal Usia tanam 2,5 bulan, bertempat di lahan persawahan Desa Pante Raya Kec.Wih Pesam Kab. Bener Meriah, Jum’at (13/04/2018).

Di sela-sela waktunya Babinsa mengatakan, gulma adalah salah satu kendala utama dalam memperoleh hasil produksi yang tinggi dalam budidaya padi sawah, dalam masa pertumbuhan hingga masa pematangan sangat besar sekali pengaruhnya terhadap penurunan hasil panen, karena adanya persaingan antara gulma itu sendiri dengan padi, dalam pengambilan unsur hara, air dan cahaya.

Kegiatan yang kami lakukan ini, Kata Babinsa merupakan bentuk kepedulian TNI khususnya Satuan Komando Kewilayahan ( Satkowil ) untuk bersama-sama meningkatkan kesejahteraan para Petani melalui kegiatan Upsus Pajale dalam rangka swasembada pangan yang telah dicanangkan oleh pemerintah.

Selain itu, sebagai ujung tombaknya Satuan Teritorial yang terjun langsung di tengah-tengah masyarakat, kami harus dapat memberikan kontribusi positif dalam menyelesaikan dan membantu semua masalah yang ada di Desa binaan dengan selalu berpegang teguh Sapta Marga, Sumpah Prajurit dan Delapan Wajib TNI, Ungkap Babinsa.

Sedangkan, pemilik sawah yang juga anggota Pok Tani Sara Pakat Hamza mengucapkan berterima kasih kepada Bapak TNI khususnya Babinsa atas perhatiannya yang selama ini mendampingi atau mengawal kami para Petani sehingga kami dapat melaksanakan kerja rutin di sawah maupun kebun dengan ringan, aman dan nyaman.