Tidak Ada Pelanggaran, Pangdam IM Apresiasi Kodim 0110/Abdya

Abdya- Panglima Kodam Iskandar Muda Mayor Jenderal TNI Abdul Hafil Fuddin SH. SIP.MH memberikan apresiasi kepada Kodim 0110/Aceh Barat Daya yang telah berhasil membina Satuan sampai dengan 2018, tidak ada pelanggaran.

Hal tersebut dikatakanPangdam saat melakukan kunjungan kerja ke Kodim 0110/Abdya, sekaligus memberikan pengarahan kepada seluruh personel dan persit Kodim 0110 bertempat di Markas Kodim setempat. Senin (14/5/18).

Menurut Pangdam seberapa besar permasalahan semuanya bisa diatasi dengan cara kerja sama dan persatuan. “Dandim tidak akan bisa berkerja sendiri, melainkan butuh kerja sama dan bantuan dari anggota”, terang Pangdam.

Lebih lanjut Pangdam menegaskan agar keluarga besar Kodim 0110/Abdya dapat menghindari dari tindakan Narkoba. Terkait menjelang tahun politik, Pangdam menekankan kepada seluruh Prajurit agar menjaga Netralitas TNI, serta menghindari kegiatan dari politik praktis.Selain itu, Pangdam juga mengingatkan kepada seluruh Prajurit dan Persit Kodim 0110/Abdya agar selalu waspada tentang perkembangan situasi yang terjadi saat ini seperti terorisme dan berita hoax.

โ€œJangan mudah percaya berita yang tersebar di medsos, atau berita (hoax) sebelum jelas sumbernya. Bila ada isu-isu atau berita yang belum pasti, pelajari dulu apa maksud dan tujuan berita tersebut, sehingga tidak berdampak kepada kita. Jangan ikut-ikutan untuk memviralkannya,โ€ pesan Pangdam IM.

Diakhir pengarahannnya, pangdam berpesan kepada seluruh Prajurit dan Persit agar bisa menjaga keharmonisan dalam rumah tangga.

Dalam kunjungan tersebut Pangdam IM didampingi, ketua Persit Kartika Chandra Kirana PD Iskandar Muda Ny.Yosi Hafil Fuddin, Asisten Perencanaan Kasdam IM Kolonel Arm Dedy Prihatmodjo, S.I.P, Asisten Intelijen Kasdam IM Kol Inf HendrYadi beserta istri danย  Waasops Kasdam IM Letkol Inf Hasandi Lubis beserta istri.