Tim Pusterad Berikan Pembekalan Binter Satnonkowil

Aceh Selatan – Puluhan prajurit Yonif 115/ML menerima pembekalan Binter Satuan Non-Komando Wilayah (Satnonkowil) yang diberikan secara langsung oleh Tim Pusterad yang diketuai Letkol Inf Prasetyo M. Si (Han) bertempat di Aula Mayonif 115/ML, Minggu (23/6/19).

Pembekalan Binter Satnonkowil ini merupakan bagian dari program Pusterad yang bertujuan untuk memberikan pemahaman tentang pelaksanaan Binter Satnonkowil ditiap-tiap satuan tempur atau kowil yang kali ini diselenggarakan di Mayonif 115/ML.

Kepada para Prajurit Yonif 115/ML yang dipimpin oleh Kapten Inf Rivaldy Rahman, Letkol Inf Prasetyo M. Si (Han) selaku pengisi materi menjelaskan sedetail mungkin tentang pengertian, tujuan, sasaran, sifat, syarat, metoda dan teknik serta cara-cara pelaksanaan Binter Satnonkowil yang harus atau akan dilaksanakan oleh Yonif 115/ML kedepannya.

“Acara ini bertujuan agar seluruh prajurit TNI baik Perwira, Bintara maupun Tamtama mampu bermanunggal dengan rakyat, karena TNI itu bertugas dari, oleh dan untuk rakyat. Baik dahulu dan kedepannya rakyatlah yang akan membantu kita pada saat peperangan atau penugasan. Oleh karena itu seluruh Prajurit TNI harus mampu merebut dan mencintai hati rakyat,” pungkas Letkol Inf Prasetyo M. Si (Han).

Acara pembekalan Binter Satnonkowil di Mayonif 115/ML diakhiri dengan penyerah cinderamata dari Yonif 115/ML yang diwakili oleh Wadanyonif 115/ML Kapten Inf Rivaldy Rahman kepada Tim Pusterad.