Bupati Ateng, Dandim, Kapolres Laksanakan Zikir Akbar Bersama Masyarakat

Takengon – Dandim 0106/AT-BM Letkol Inf Hendry Widodo dan Kapolres Aceh Tengah AKBP Hairajadi, SH mendampingi Bupati Ateng Ir. H. Nasaruddin, MM bersama melaksanakan Zikir Akbar bersama masyarakat Kab. Aceh Tengah dan Kabupaten Bener Meriah yang di pimpin Syeh Nasir Hanafiah, bertempat di Lap. pacuan kuda Kp. Blang Bebangka Kec. Pegasing.

Kegiatan Zikir Akbar ini di gelar dalam rangka memperingati 1 Muharam atau Tahun baru Islam, Maulid Nabi Muhammad SAW, HUT Kodam IM Ke 61, mengenang tragedi Tsunami serta menyambut Pergantian tahun 2017 ke 2018. Rabu (20/12/2017).

Ratusan prajurit TNI Kodim 0106//Ateng BM bersama dengan Kepolisian Aceh Tengah membaur bersama mayarakat memadati lapangan pacuan kuda yang menjadi tempat diselenggarakannya Zikir akbar tersebut.

Dalam sambutannya Bupati Ateng mengucapkan selamat datang kepada para Tengku, Alim Ulama serta masyarakat khususnya Kab. Aceh Tengah dan Bener Meriah yang sama-sama datang di acara zikir akbar ini untuk mengharap ridho Allah SWT serta Kami selaku Kepala Daerah menyambut dengan sangat gembira diadakannya acara ini yang karena sangat jarang untuk dilaksanakan.

Sementara itu Ketua Panitia Zikir Akbar M. Nasir mengatakan, gagasan ini berawal dari kita semua sering mengadakan pengajian serta zikir di tempat-tempat yang lain dan sering berkumpul bersama, maka dari itu semua sepakat untuk berkoordinasi dengan semua pihak, baik dari keamanan ataupun para ulama untuk mengadakannya di daerah Blang Bebangka.

Sedangkan Tgk. Zulkarnaen dalam Tausiahnya menyampaikan, selaku umat Islam kita harus betul-betul Islam, mengapa demikian karena kita ini banyak yang mengaku islam tetapi hanya diluarnya saja tidak dengan pelaksanaannya selaku umat Islam.

Banyak diantara kita yang melakukan perbuatan yang sangat dilarang oleh Allah SWT, namun masih juga dilakukan, seperti penjudi mengaku umat Islam tetapi masih melaksanakan judi dan hasilnya di bawa kerumah di kasih makan anak istri, pemabuk meminum minuman yang dilarang oleh agama, main perempuan atau berzina.

Maka dari itu semua, hal-hal yang buruk tolong ditinggalkan, “mari kita mendekatkan diri kepada Allah SWT dengan memperbanyak berzikir dan berdoa serta perbanyak amal agar kita semua selalu di berkati tau di ridhoi”, Jelas Tgk. Zulkarnaen.