Cegah Kebakaran Hutan dan Lahan, Kodim 0114 Aceh Jaya Pasang Ratusan Spanduk disegala Penjuru

Aceh Jaya – Kodim 0114/Aceh Jaya semakin gencar mensosialisasikan pencegahan kebakaran hutan dan lahan ( Karhutla ) di Wilayah Kabupaten Aceh Jaya. Berbagai upaya telah dilaksanakan seperti sosialisasi di tingkat Forkopimda Aceh Jaya, tingkat Kecamatan oleh para Komandan Koramil sampai ditingkat desa oleh Personil Babinsa.

Tidak hanya sampai disitu, yang terbaru seluruh Babinsa sedang memasang ratusan spanduk yang mengajak untuk menghentikan pembakaran hutan lahan. Spanduk – spanduk ini dipasang dua lembar setiap desa yang tersebar diseluruh Kabupaten Aceh Jaya.

” Kita berupaya  semaksimal mungkin untuk mensosialisasikan kepada masyarakat untuk sama – sama mencegah terjadinya kebakaran hutan dan lahan ( Karhuta ) di wilayah Kabupaten Aceh Jaya ” kata Dandim Letkol Kav. Andhie Suryatama.

Letkol Kav. Andhie menambahkan telah memerintahkan anggotanya untuk memasang spanduk yang berisi pesan agar mengehentikan pembakaran hutan dan lahan disetiap desa dalam wilayah Kabupaten Aceh Jaya.

” Ratusan spanduk telah kita pasang. Kabupaten Aceh Jaya terdapat 172 desa, setiap desa kita pasang dua spanduk dengan lokasi satu di tengah – tengah pemukiman warga dan satu lagi di jalan menuju lahan perkebunan warga, dikali dua saja jumlahnya ” ungkapnya.

” Harapannya dengan banyaknya spanduk yang dipasang maka pesan  kita untuk mencegah terjadinya kebakaran hutan dan lahan ( Karhutla ) dapat tersempaikan kepada semua pihak ” pungkasnya

Hasil amatan pada spanduk yang dipasang ini selain mengajak untuk menghentikan pembakaran hutan dan lahan juga dicantumkan Sanksi Pidana bagi pelaku pembakaran yaitu UU No 41 tahun 1999 tentang kehutanan ” Membakar Hutan dan lahan diancam pidan 15 tahun penjara dan denda 5 Milyar “.

Selain itu spanduk ini juga dicantumkan ayat . Al Quran, Qs Al-Rum : 41 ” Telah tampak kerusakan di darat dan di laut disebabkan karena perbuatan tangan manusia supaya Allah menjadikan mereka merasakan sebagian dari ( akibat ) perbuatan mereka agar mereka kembali ( kejalan yang benar ) “.