Kegiatan tersebut diikuti 150 prajurit dari Bintara Intel dan Babinsa jajaran Kodam Iskandar Muda.
Pangdam Iskandar Muda Mayjen TNI Teguh Arief Indratmoko dalam sambutannya yang dibacakan Asintel mengatakan, bahwa kegiatan Mobile Training Team pengetahuan dasar Intelijen tersebut bertujuan untuk memelihara pengetahuan dan keterampilan dasar intelijen bagi Bintara Intel/Pam dan Babinsa di satuan jajaran Kodam Iskandar Muda.
Pangdam IM berpesan kepada para peserta, agar mengikuti kegiatan ini dengan seksama sehingga dapat memahami materi yang disampaikan secara utuh, cermati dan dalami hal hal yang berkaitan dengan materi mobile training team pengetahuan dasar Intelter.
“Sehingga terbentuk satu pemahaman tentang prediksi ancaman di daerah khususnya di bidang Ipoleksosbud Hankam, serta tanyakan hal-hal yang kurang dipahami agar dalam pelaksanaannya tidak timbul kesalahan,” pesan Pangdam IM dalam sambutan yang dibacakan Asintel Kasdam IM.
Hadir pada kegiatan tersebut dihadiri Waaster Kasdam IM Letkol Arm Iwan Aprilianto, Waka Info lahta Letkol Inf Herri Sukma, Waka Paldam IM Letkol Cpl Hasni, Dandodik Belneg Letkol Inf Agus Alfauzi dan perwakilan dari Balak Kodam IM.
