Tim Covid 19, Ajak Pemilik Toko Untuk Menyediakan Tempat Cuci Tangan Dan Handsanitizer

Abdya – Sosialisasi protokol kesehatan Covid 19 masih terus dilakukan sebagai upaya dalam memutus mata rantai penyebaran Virus Corona yang tidak tau kapan akan berakhir

Untuk itu Anggota Koramil 01/Blangpidie yang dipimpin oleh Serma Ari Djaka P (Bati Tuud) bersinergi bersama Anggota Polsek, melakukan Sosialisasi dan himbauan terkait penerapan didiplin protokol kesehatan, bertempat di tempat keramaian (Pertokoan) yang ada di Kota Blangpidie, Kecamatan Blangpidie, Senin (19/10/2020).

Serma Ari Djaka disela-sela kegiatan mengatakan,” Kegiatan ini kami lakukan guna membantu pemerintah dalam menertibkan kepada masyarakat tentang protokol kesehatan yang telah di Instruksikan oleh pemerintah mulai dari tingkat pusat hingga pemerintah Daerah.

Sosialisasi ini kami lakukan ditempat-tempat berbeda ditampat keramaian yang ada di Kecamatan Blangpidie, seperti pasar, warung kopi, warung nasi dan tempat keramaian lainnya.

Lanjutnya, melalui sosialisasi ini juga kami menghimbau kepada pemilik toko dalam melayani konsumen agar tetap menerapkan disiplin protokol kesehatan Covid 19, serta menyediakan tempat cuci tangan ataupun Hand Sanitizer sehingga apabila ada konsumen bisa mencuci tangan sebelum memasuku toko.

Kami berharap semoga masyarakat  Kabupaten Abdya khususnya kecamatan Blangpidie untuk sama-sama saling mengingatkan dalam mengikuti protokol kesehatan agar kita bisa hidup sehat dan terbebas dari Covid 19,” Harap Babinsa