Mayor Ctp Joko Purwiyanto Jadi Juri Lomba PCTA Se Provinsi Aceh TA. 2017

Kementerian Pertahanan RI melalui Perwakilan Pelaksana Tugas Pokok Kemhan  (PPTP Kemhan) Provinsi Aceh bekerjasama dengan Dinas Pendidikan Provinsi Aceh pada tanggal 22 s.d 23 Juli 2017 telah menyelenggarakan Lomba diskusi Parade Cinta Tanah Air (PCTA) TA. 2017 tingkat Perguruan Tinggi dan SLTA se Provinsi Aceh, bertempat di Gedung Pertemuan Hotel Grand Aceh Syariah  ( jl. AMD. Lamdom Batoh). Dalam kegiatan Lomba Diskusi ini personel Topdam IM Mayor Ctp Joko Purwiyanto di tunjuk sebagai salah satu Juri bersama Bapak DR. Asbarudin, ST. MM. M. Eng  (dari Disdik Provinsi Aceh) dan Ibu Usfur Ridha, M. Psi (Dosen Fak. Psykologi Uin Ar-Raniry).

Pada pelaksanaan Lomba Diskusi Parade Cinta Tanah Air (PCTA) kali ini mengambil Thema “DENGAN SEMANGAT BELA NEGARA GENERASI MUDA MAMPU MENGATASI PENGARUH RADIKALISME, TERORISME DAN PENGARUH NEGATIF MEDIA SERTA BAHAYA NARKOBA” Lomba PCTA ini bertujuan untuk mendidik dan menciptakan generasi muda Bangsa Indonesia yang Tangguh dan Kuat dalam mempertahan keutuhan dan kejayaan Negara Kesatuan Republik Indonesia yang berdasarkan Pancasila dan UUD 1945.

Juara 1 untuk tingkat perguruan tinggi diraih oleh  Mahasiswa Universitas Syahkuala Banda Aceh sedangkan Juara 1 untuk tingkat SLTA diraih oleh Siswa SMAN 4 Banda Aceh. Adapun para juara 1 dalam Lomba Diskusi ini akan mewakili Provinsi Aceh pada Lomba Diskusi  PCTA  tingkat Nasional di Kantor Kementerian Pertahanan RI Jakarta pada bulan September TA. 2017.