Prajurit Yonif Raider 112/DJ Laksanakan Karya Bakti Bersama Masyarakat

Japakeh – Sebagai wujud pengabdian kepada masyarakat, prajurit Batalyon Infanteri Raider 112/Dharma Jaya  menggelar karya bakti (Karbak) bersama masyarakat dan santrinya Dayah Al Fata desa Monsinget Kec.  Baitussalam Kab. Aceh Besar. Jum’at (26/10/2018).

Kegiatan Karbak ini dipimpin Komandan Peleton (Danton) 1 Kompi Senapan (Kipan) A, Letda Inf Rizki Setia Wicaksono bersama 25 Prajurit Yonif Raider 112/DJ .

Kedatangan personel Raider 112 disambut baik oleh para masyarakat dan santri dengan gembira dan penuh semangat, bersama-sama melakukan pembersihan dan pembenahan wilayah desa.

Untuk sasaran karya bakti diantaranya membersihkan sampah, memotong rumput, dan membersihkan got disekitar bersama dengan warga desa Monsinget dan santri dayah Al fata.

“Kegiatan ini juga merupakan salah satu wujud sinergitas antara prajurit Yonif  Raider 112/DJ dengan masyarakat sekitar dalam mewujudkan kepedulian TNI kepada rakyat serta mendukung terciptanya lingkungan yang bersih, sehat, dan asri”. Ungkap Danton 1 Kipan A Letda Inf Rizki Setia Wicaksono.

Pimpinan dayah dan masyarakat menyampaikan terima kasih kepada prajurit yang telah membantu membersihkan dayah tersebut. Ia berharap, ke depan kegiatan seperti ini dapat dilaksanakan kembali, agar silaturahmi tetap terjaga.