Babinsa Darul Hikmah Bantu Petani Rontokkan Padi

Aceh Jaya – Babinsa Posramil Darul Hikmah Kodim 0114/Aceh Jaya Serka Nasri membantu petani Bapak Ismail merontokkan padi di Desa Blang Dalam Kecamatan Darul Hikmah, Aceh Jaya, Kamis ( 28/3/2019 ).

Bapak Ismail merupakan salah satu warga yang sudah lama bekerja dengan bertani di sawah miliknya. Anggota kelompok Tani ( Poktan ) Jaya Sabena ini baru saja selesai memanen hasil jerih payahnya.

Sementara itu Serka Nasri yang hadir memberikan pendampingan hingga turun ke sawah merupakan bentuk kepeduliannya kepada para petani di desa binannya.

“ Saya berada di sawah Bapak Ismali membantu merontokkan padi, Bapak Ismail baru saja selesai panen padi, “ kata Serka Nasri.

Amatan di lokasi Serka Nasri terlihat ikut membantu merontokkan padi, tumpukan jerami yang baru dipanen dimasukkan ke dalam mesin perontok.

Disamping itu disekitar lahan sawah milik Bapak Ismail tampak hamparan padi yang sudah menguning dan diperkirakan akan dipanen dalam waktu dekat.

Pada kesempatan tersebut Serka Nasri mengajak Bapak Ismail agar kembali turun ke sawah jika musim tanam sudah tiba. Ia berharap agar lahan sawah ini tidak ditelantarkan.

“ Kita berpesan kepada Bapak Ismail agar kembali turun ke sawah jika musim tanam sudah tiba. Harapannya sawah ini jangan ditelantarkan dalam jangka waktu yang lama, “ tutupnya.