Babinsa Koramil 05/Simeulue Barat membantu petani menanam bibit padi

Simeulue – Babinsa Koramil 05/ Simeulue Barat Kodim 0115/ Simeulue,Kopda Septian Indah Chaniago melaksanakan giat pendampingan pok tani membantu bapak Dahlan menanam bibit padi di blang poraja indah Dalam masa tanam gadu (mt) 2020 Humasa sebel Humaha Heba di Desa Lamamek, Kecamatan, Simeulue Barat, Kabupaten Simeulue, kamis (06/08/2020).

Babinsa Kopda Septian Indah Chaniago, mendampingi petani desa binaanya untuk membatu penanaman bibit padi dan pembersihan lahan setelah pembajakan. Kopda Septian Indah Chaniago juga mengajak dan menghimbau kepada Kelompok Tani Bpk Dahlan, agar serentak menyiapkan jala (jaring) guna untuk mengantisipasi adanya hama burung  yang bisa merusak pembibitan padi.

Sementara itu, bertempat terpisah Danramil 05/ Simeulue Kapten Inf Safrin menyatakan bahwa kegiatan tersebut senantiasa dilakukan guna percepatan untuk mewujudkan ketahanan pangan dalam rangka mendukung swasembada pangan. Ujar Danramil.

Lebih lanjut dikatakannya, bahwa pengolahan lahan yang dilakukan Kopda Septian Indah Chaniago koramil 05/ Simeulue Barat, Ini merupakan salah satu bentuk pendampingan kepada Kelompok Tani desa binaannya. Dengan kehadiran para Babinsa ditengah-tengah Petani setidaknya dapat terbantu untuk penyiapan lahan dan penyebaran bibit benih padi yang baik guna mendapatkan hasil yang memuaskan pula ujarnya.