Babinsa Galang Warga Pendatang Untuk Kemantapan Kondisi Wilayah

Aceh Besar– Pembangunan yang gencar dilakukan pasca Gempa dan Tsunami Aceh oleh Pemerintah sangat berdampak kepada pertumbuhan sektor perekonomian Aceh, hal ini lebih dipicu kepada lapangan kerja yang terbuka dan membutuhkan tenaga kerja yang banyak.

Sektor pekerjaan fisik berupa pembangunan perumahan dan perkantoran sangat mendominasi, sehingga mengundang buruh pekerja dari luar daerah untuk ikut andil mencari rezeki guna memenuhi kebutuhan rumah tangganya.

Sertu Hesdin dan Serda Masrullah sebagai Babinsa Koramil 10/PB Kodim 0101/BS mengambil langkah antisipasi dengan melakukan pendekatan dan pendataan untuk kepentingan stabilitas kondisi wilayah di bidang pertahanan darat.

“Lakukan pelaporan kedatangan untuk kepentingan administrasi kepada Aparatur Desa setempat dan jalin hubungan baik dengan lingkungan setempat” ujar Sertu Hesdin memberikan arahan.

“Baik Pak, kami juga telah memberikan berkas kependudukan sebagai pekerja pendatang dan kamipun koperatif dengan aturan daerah setempat” Saut Arman sebagai pendatang, Kamis (17/12/2020).

Pembinaan potensi yang ada, baik itu SDM maupun SDA di wilayah perlu dilakukan dan hal itu merupakan tugas lapangan sebagai upaya mendukung mewujudkan keberhasilan sasaran tugas matra darat.