Pasiter: Utamakan Faktor Keamanan dalam Bekerja

Calang – Perwira Seksi Teritorial (Pasiter) Kodim 0114/Aceh Jaya Kapten Inf Narko memberikan arahan tentang pentingnya faktor keamanan dan berhati – hati dalam bekerja kepada Tim Satgas TMMD dan masyarkat, Sabtu (08/07/2017).

Dalam arahannya Pasiter Kodim 0114/Aceh Jaya dalam melaksanakan kegiatan TMMD kita wajib berhati – hati dan menjaga faktor keamanan selama kegiatan berlangsung, sehingga sepanjang kegiatan tidak terjadi kecelakaan baik yang disebabkan oleh human error maupun disebabkan oleh faktor ketidaksengajaan, jangan tergesa – gesa dalam mengerjakan sesuatu agar setiap pekerjaan menjadi lebih maksimal serta jangan karena kita orang lain menjadi tertimpa musibah.

“Saling bekerja sama, berhati – hati dan utamakan faktor keamanan sehingga kita terhindar dari kecelakaan dan sebelum kita bekerja luangkan waktu untuk memanjatkan doa agar kita selalu diberikan kesehatan dan keselamatan disetiap kegiatan ,“ungkap Pasiter Kodim 0114/Aceh Jaya.