Seluruh Personil Kodim 0107/Aceh Selatan Terima Vaksinasi Covid-19 Dosis ke Dua

ACEH SELATAN – Personil Kodim 0107/Aceh Selatan kembali menerima Vaksinasi Covid-19 dosis ke II yang berlangsung di Aula Makodim  Desa Lhok Bengkuang Timur Kecamatan Tapaktuan Kabupaten Aceh Selatan,  Jum’at (09/04/2021)

Dengan demikian, Personil Kodim 0107/Aceh Selatan dengan keseluruhannya telah di Vaksinasi pada dosis ke dua.

Komandan Kodim 0107/Aceh Selatan Letnan Kolonel Inf M. Yusuf, S.I.Kom melalui Batiops Kodim Serka Hasbibullah selaku pengendali mengatakan, bahwa pelaksanaan Vaksinasi yang telah dilaksanakan bagi personil Kodim selama empat gelombang berjalan lancar dan aman.

“Hari ini, personil kita kembali menerima vaksinasi dosis kedua, Artinya keseluruhan personil Kodim telah di vaksin covid-19.”tuturnya.

Ia juga menjelaskan, yang bahwa ada beberapa personil Kodim yang tidak dapat menerima vaksinasi tersebut di akibatkan faktor kesehatan.

Serka Hasbibullah menambahkan, setelah divaksin, semua personil dalam kondisi aman dan sehat. Artinya tidak ada yang merasakan gejala apapun setelah divaksin

ia menjelaskan, personel secara bergantian mendapatkan vaksin dari petugas vaksinator dari Petugas Dinas Kesehatan Kabupaten Aceh Selatan dan Poskes IM Tapaktuan sebelumnya dilakukan pemeriksaan kesehatan terlebih dahulu.

“Hal tersebut menunjukkan vaksin ini benar-benar aman. Kita juga berharap, setelah vaksinasi ini, personel dapat bertugas dengan lebih percaya diri dan aman.”imbuhnya.

Dalam kesempatan ini juga, ia menghimbau bagi masyarakat jangan takut dan ragu, apabila nantinya menjadi sasaran vaksinasi.