Dandim Pidie Hadiri Peletakan Batu Pertama Pembangunan Kampus AKN

Pidie Jaya – Bertempat di Gampong Baro Kecamatan  Bandar Dua Kababupaten Pidie Jaya, Komandan Komando Distrik Militer 0102/Pidie Letkol Arh Donny Indiawan SIP menghadiri kegiatan peresmian dan peletakan batu pertama pembangunan gedung kampus Akedemi Komunitas Negeri (AKN) Pidie Jaya oleh Bupati Pidie Jaya  Tgk. H. Aiyub Abbas. Senin , 12/02/2018

Hadir dalam kegiatan tersebut Wakil Bupati Pidie Jaya, H. Said Mulyadi SE, M. Si. Kajari Pidie Jaya, Abdul Muin SH, Danyonif 113/JS,  Mayor Inf Yudhi HP. Ketua yayasan Buddha Tzu Chi Indonesia Cabang Sumut, Mujianto. Wakil Ketua DPRK Pidie Jaya, Fakruzaman Hasballah. Asisten I Pemda Kab. Pidie Jaya, Drs. Ridwan. Para SKPK Pemda Kab. Pidie Jaya. Para staf Yayasan Buddha Tzu Chi Indonesia. Para toga dan tomas dalam kec. Bandar Dua. Para siswa dan siswi SMK 1 Kec. Bandar Dua.

Dalam sambutan ketua yayasan Buddha Tzu Chi Indonesia Mujianto menyampikan merasa bangga dan mengucapakan terimakasih atas segala sesuatu diberikan kesehatan sehingga dapat berkumpul di acara peresmian peletakan batu pertama pembangunan gedung kampus AKN ini”

” Kami dari yayasan Buddha Tzu Chi Indonesia cabang Medan berkerjasama dengan Pemda Kab. Pidie Jaya, untuk membangun gedung kampus AKN ini dengan anggaran dana pembangunan gedung kampus AKN ini bersumber dari 18.000 orang yang tergabung dengan yayasan Buddha Tzu Chi dimedan.

” Semoga Pembangunan Kampus AKN dengan diawali peletakan batu pertama pembangunan gedung kampus AKN pada hari ini dapat berjalan dengan lancar, mudah-mudahan dengan sudah berdirinya kampus ini dapat berguna bagi masyarakat dalam menimba ilmu pengetahuan”

Sementara itu dalam sambutan Bupati Pidie Jaya,Tgk. H. Aiyub Abbas menyampikan ucapan terima kasih sebesar-besarnya atas bantuan pembangunan gedung kampus AKN ini kepada yayasan Buddha Tzu Chi Indonesia cabang Medan, semoga kampus ini dapat terbangun dan berguna bagi pemuda dan pemudi dalam Kab. Pidie Jaya.

Selanjutnya kegiatan dilanjutkan dengan acara Tepung tawar/peusejuk oleh Tgk. Jamalludin dan Peletakan batu pertama pembangunan gedung kampus AKN, oleh bapak Bupati Pidie Jaya, Tgk H.Aiyub Abbas didamping ketua yayasan Buddha Tzu Chi Indonesia cabang Medan Mujianto.