Kodim 0105/Abar Tanggap Darurat Banjir

Meulaboh – Hujan deras terus mengguyur kabupaten Abar berdampak pada meluapnya Krueng Woyla dan Krueng Meurebo. Akibat meluapnya dua krueng/sungai tersebut terus meningkat sehingga bencana banjir melanda di 2 Kecamatan yang mengakibatkan banyak korban baik kerugian harta, benda maupun nyawa.

Untuk membantu penanganan korban banjir tersebut Kodim 0105/Abar beserta perkuatannya dan instansi terkait lainnya dengan mengerahkan segala kemampuan dan kekuatan melaksanakan tanggap darurat banjir yang melanda di wilayahnya.

Yang dilakukan hal ini bukanlah peristiwa sungguhan melainkan bentuk latihan simulasi/aplikasi dilapangan dalam penanganan bencana alam banjir bertempat di garasi Kodim 0105/Abar. Rabu (31/5/17).

Selanjutnya Pada pukul 09.10 WIB, Bupati Abar memberlakukan siaga bencana banjir dan menunjuk Dandim 0105/Abar sebagai Dansatlak Tanggap Darurat . Disinilah Dandim sebagai aktor utamanya selaku Komandan Satuan Tugas Pelaksana di lapangan.

Pelaksanaan penanggulangan bencana banjir di wilayah kecamatan Woyla dan Kaway XVI dilaksanakan secara terpadu. Selain dari Satgas Kodim 0105/Abar juga dilibatkan dari Satuan/Instansi lintas sektoral lainnya seperti Pemda, BPBD, Dinsos, Dinkes, Dinas Infokom, RAPI/ORARI, Tim SAR, TAGANA dan relawan lainnya.

Pada pukul 11.00 WIB pelaksanaan latihan Gladi Posko Kodim 0105/Abar dinyatakan selesai. Kegiatan dilanjutkan dengan acara penutupan dan evaluasi dari kasiops Korem 012/TU serta arahan- arahan berkaitan dengan pelaksanaan latihan yang telah dilakukan.

Secara keseluruhan pelaksanaan latihan Gladi Posko Kodim 0105/Abar selama 3 hari berjalan dengan lancar sesuai dengan rencana. Dari pihak penyelenggarapun merasa puas dengan jalannya Gladi yang sudah sesuai dengan alur latihan.