Kodim Agara Menyerahkan Piagam Wisata Nusantara Bersatu Keluarga Asuh TMMD Reg-98

Kutacane-Dalam rangka Tentara Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-98, Kodim 0108/Agara menggelar rangkaian acara Upacara pemberian ucapan selamat dan penyerahan Piagam Wisata Nusantara Bersatu Ke-2 keluarga asuh TMMD Reg-98 Tahun 2017 kepada 7 orang pelajar dari SMA diantaranya Mustapaย  dari (SMAN 2 Lawe Bulan), Indra Selian ( SMA N 2 Lawe Bulan), Leo Renaldiย  ( SMAN 2 Lawe Bulan), Tuah Daemanย  ( SMAN 2 Lawe Bulan), Amri Toniย  ( SMAN 2 Lawe Bulan), Mira Yulia ( Pompes Al-Fatah Babussalam), Latifah Anum ( SMAN I Kutacane) yang diambil langsung oleh Pasiter Kapten Inf Aspudin yang mewakili Dandim 0108/Agara Letkol Kav Joni Hariadi,S.E,M.T.opsla selaku Inspektur upacara bertempat di Ruang Aula Yudha Makodim 0108/Agara jalan Cut Nyak Dhien Kab. Aceh Tenggara.

Perwakilan dari Ketujuh anak tersebut berangkat dari Aceh Tenggara menuju Jakarta bertujuan untuk mengikuti kegiatan Wisata Nusantara Bersatu selama empat hari yang tentunya akan menjadi pengalaman berharga dan dapat memotivasi ketujuh perwakilan dari Kab. Agara kepada Anak Asuh untuk lebih giat dalam belajar sehingga dapat meraih apa yang dicita-citakan nantinya. rabu (17/01)

Mustapaย  dari (SMAN 2 Lawe Bulan) bersama rekannya menceritakan,โ€banyak kesan dan pesan selama mengikuti Wisata Nusantara di Jakarta dan Cilegon, merasa bangga dari salah satu seorang bisa mewakili Aceh Tenggara dalam Wisata Nusantara Bersatu Ke-II di Jakarta. Selama di Jakarta bisa bertemu dan berkenalan sesama kawan dan saudara kita dari seluruh penjuru tanah air baik dari Sumatera, Aceh, Kalimantan, Sulawesi, Papua, Ambon dan NTT.

Ia juga saling berceritera tentang adat istiadat dari masing-masing suku bangsa yang ada di nusantara. โ€œKita saling bisa mengerti dan saling menerima serta menyadari bahwa kita ditaqdirkan berbeda-beda namun untuk bersatu. Selama di Jakarta, kita juga dikenalkan Organisasi TNI walau sekilas dari Angkatan Darat, Laut dan Udara, kami sangat merasa bangga ketika mendapat kesempatan melihat langsung Markas Besar TNI, Alutsista TNI dari model lama sampai yang paling modern dan canggih,โ€ imbuhnya

โ€œKami juga pesiar dan bermalam di kapal perang serta jalan jalan ke Monumen Nasional (Monas). Dan tidak kalah pentingnya yang paling berkesan, kami ikut menyaksikan Upacara Militer dalam rangka peringatan HUT Ke-72 TNI Tahun 2017 di Cilegon yang diikuti semua Angkatan dan dilanjutkan Demo Ketangkasan Prajurit masing masing angkatan,โ€ terangnya.

Dia juga menambahkan,kami sangat berterima kasih kepada Bapak-Bapak TNI yang sudah mendampingi, membimbing serta memberikan pelayanan dan fasilitas selama kami melaksanakan kegiatan Wisata Nusantara Bersatu.

โ€œSemoga TNI semakin jaya, tetap menjadi pelindung, pengayom dan membantu masyarakat khususnya di pedesaan melalui kegiatan TMMD,โ€ ujarnya.