Dandim 0112/Sabang Pimpin Upacara Korp Raport Kenaikan Pangkat

Sabang, Komandan Kodim 0112/Sabang Letkol Czi Kholid Firdaus.S.E memimpin acara kenaikan pangkat para Bintaraย  di jajaran Kodim 0112/Sabang, di halaman Makodim, Jalan Balohan Sabang, ย Senin (2/4/18)

Dalam amanat upacara kenaikan pangkat tersebut Komandan Kodim 0112/Sabang mengatakan ย kenaikan pangkat merupakan suatu kehormatan.

“Kenaikan pangkat bukan hak yang harus di peroleh secara otomatis oleh setiap anggota prajurit TNI dan PNS,tetapi dalam organisasi militer yang modern dan profesional kenaikan pangkat merupakan bentuk penghargaan dari negara atas prestasi kerja yang baik bagi yang menjalankan tugasnya,โ€ kata Dandim 0112/Sabang.

Oleh karena itu sambung dandim, ย kenaikan pangkat ini mengandung konsekuensi tanggung jawab yang lebih baik lagi dari waktu sebelumnya, bahwa semakin tinggi pangkat yang di sandang seseorang maka semakin tinggi pula tuntutan tanggung jawab atas pelaksanaan tugas yang di embanya.

โ€œAnugerah kenaikan pangkat ini bukan merupakan suatu hadiah, melainkan suatu kepercayaan dari pimpinan TNI, Bangsa dan Negara dan juga merupakan suatu amanah dari Tuhan yang maha kuasa, sebagai suatu kepercayaan” tegas Letkol Czi Kholid Firdaus.S.E.

Dandim berharap agar setiap Prajurit yang naik pangkat dapat menjalankan kepercayaan dan amanah tersebut dengan sebaik-baiknya, serta dapat meningkatkan kinerja secara optimal untuk memajukan organisasi TNI-AD khususnya di Kodim 0112/Sabang.

โ€œKenaikan pangkat ini menuntut kepada setiap Prajurit untuk mempertaruhkan semua kemampuan yang di miliki untuk kepentingan dinas/satuan agar senantiasa dapat melakukan yang terbaik, selaras dengan pangkat dan jabatan yang di sandangnya,โ€ tambahnya.

Prajurit Kodim 0112/Sabang naik pangkat pada 01 April 2018 sebanyak 6 orang, terdiri dari 2 perwira, dan 04 bintara yang Diantaranya Letda ke Lettu 1 orang, Lettu ke Kapten 1 orang, Serka ke Serma 1 orang dan dari Serda ke Sertu sebanyak 3 orang.